Guru tamu merupakan program pembelajaran dimana siswa akan diajar oleh instruktur yang berasal dari luar instansi sekolah misalnya dari dunia kerja yang relevan dengan kompetensi keahlian yang ada. Manfaat dari kegiatan ini yaitu memberikan penyegaran bagi para didik karena dibimbing langsung oleh praktisi yang profesional dan peserta didik mendapatkan pendalaman materi yang Up to Date baik teorinya maupun praktiknya.
Guru tamu pada kompetensi keahlian Busana pada materi Computer Embroidery decoration didatangkan yaitu dari Warna Bordir Computer dan Konveksi. Kedatangan guru tamu tersebut disambut baik oleh Kepala Sekolah Bpk. Drs. Santoso dan Wakil Kepala Sekolah beserta jajaran Guru bidang keahlian Busana. Materi yang diajarkan sejalan dengan kebutuhan industri tentang bordir komputer dengan peralatan yang lebih modern. Pengenalan alat baru yang ada seiring kemajuan teknologi di Industri. Kebutuhan fashion yang berkembang dibutuhkan kompetensi yang dapat menghasilkan produk yang hasilnya baik namun lebih bnaykbanyak yang dihasilkan dalam kurun waktu tertentu. Maka dibutuhkan pelatihan untuk dapat sampai pada kompetensi tersebut terutama dalam bidang bordir busana. Adapun dokumentasi kegiatan yang dapat dilihat di bawah ini :
Tidak ada komentar